Bondowoso, Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) At-Taqwa IAI At-Taqwa Bondowoso melaksanakan kegiatan kunjungan belajar ke Kantor Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Kabupaten Bondowoso pada Selasa (4/11/2025). Kegiatan ini mengusung tema “Transformasi Media Kampus di Tengah Revolusi Informasi Digital”, dengan tujuan memperluas wawasan mahasiswa mengenai dunia jurnalistik profesional di era digital.
Rombongan LPM At-Taqwa disambut langsung oleh Ketua JMSI Bondowoso, Bahrullah S.Pd.I, yang juga membuka secara resmi rangkaian kegiatan pembelajaran tersebut. Dalam sambutannya, Bahrullah memberikan apresiasi atas inisiatif mahasiswa dalam mengembangkan potensi jurnalistik di lingkungan kampus.
“Kami sangat mengapresiasi semangat teman-teman LPM At-Taqwa. Dengan jurnalistik, kita bisa mendidik masyarakat. memberikan penyadaran hukum, kesadaran lingkungan, hingga nilai-nilai etika dan keagamaan. Media bukan sekadar alat informasi, tetapi juga sarana pendidikan sosial yang membangun,” ujar Bahrullah.
Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan sesi materi utama yang disampaikan oleh Sekretaris JMSI Bondowoso, Deni Ahmad Wijaya. Dalam pemaparannya, Deni menjelaskan berbagai aspek penting dalam dunia jurnalistik, mulai dari jenis-jenis berita, teknik penulisan berita, hingga dasar pengambilan video untuk media digital.
Tak hanya teori, peserta juga diajak untuk melakukan praktik langsung menulis dan membedakan jenis berita berdasarkan nilai berita (news value) dan pendekatan jurnalisme digital. Suasana pembelajaran berlangsung interaktif dan edukatif, dengan antusiasme tinggi dari para mahasiswa yang aktif bertanya serta berdiskusi.
Rangkaian kunjungan diakhiri dengan penyerahan cendera mata dari LPM At-Taqwa kepada JMSI Bondowoso sebagai bentuk penghargaan dan silaturahmi kelembagaan, serta foto bersama sebagai kenangan dari kegiatan tersebut.
Melalui kegiatan ini, LPM At-Taqwa berharap dapat memperkuat kemampuan jurnalistik mahasiswa, menanamkan semangat literasi media, serta melahirkan generasi jurnalis kampus yang kritis, etis, dan berdaya edukatif di tengah arus informasi digital yang kian pesat.












AJIB
lebih dari cukup
lanjut kader dijenjang SLTA sederajat juga
kelaz at-taqwa
gegek cak
narasinya lebih di perhatikan
berita acara semua yaa? apa tidak ada investigasi
angkat isu-isu lokal juga
tulisannya lebih konsisten
rekontruksi ekosistem digital iai at-taqwa
segera meroket
Gabung PPMI Bang
kader Jurnalis MUDA
lembaga pers iai at-taqwa
Weh Sudah ada persma dibondowoso ya
SUKSES SELALU DAN TERIKASIH JMSI